Senin, 20 May 2024, 1:31 PM
Welcome Tamu | RSS

PPGT Jemaat Tamalanrea

Kutipan Fenomenal Ahmad Wahib - Forum

[ New messages · Members · Forum rules · Search · RSS ]
  • Page 1 of 1
  • 1
Forum » Campursari (Berita Terbaru) » Berita Terbaru » Kutipan Fenomenal Ahmad Wahib (+1)
Kutipan Fenomenal Ahmad Wahib
AKPDate: Minggu, 03 June 2012, 0:50 AM | Message # 1
Group: Administrator
Messages: 82
Awards: 1
Reputation: 82
Status: Tidak Onlen
Ahmad Wahib (lahir di Sampang, 9 November 1942 – meninggal di Jakarta, 31 Maret 1973 pada umur 30 tahun) dikenal sebagai pemikir dan pembaharu Islam. Ia dikenal sebagai pembaharu terutama berkat catatan harian yang diangkat menjadi buku Pergolakan Pemikiran Islam (2004) oleh Djohan Effendi dan Ismet Natsir. Dalam catatannya, Wahib mencoba mempertanyakan apa yang sudah ia yakini selama ini mengenai Tuhan, ajaran Islam, masyarakat Muslim, ilmu pengetahuan dan lain-lain. Dalam satu wawancara, Douglas E. Ramage, seorang Indonesianis lulusan the University of South Carolina menyebut Wahib sebagai salah satu pemikir baru Islam yang revolusioner.

salah satu kutipan catatan hariannya sangat mengusik pikiran,

"Tuhan, bisakah aku menerima hukum-Mu tanpa meragukannya lebih dahulu? Karena itu Tuhan, maklumilah lebih dulu bila aku masih ragu akan kebenaran hukum-hukum-Mu. Jika Engkau tak suka hal itu, berilah aku pengertian-pengertian sehingga keraguan itu hilang. Tuhan, murkakah Engkau bila aku berbicara dengan hati dan otak yang bebas, hati dan otak sendiri yang telah Engkau berikan kpadaku dengan kemampuan bebasnya sekali ? Tuhan, aku ingin bertanya pada Engkau dalam suasana bebas. Aku percaya, Engkau tidak hanya benci pada ucapan-ucapan yang munafik, tapi juga benci pada pikiran-pikiran yang munafik, yaitu pikiran-pikiran yang tidak berani memikirkan yang timbul dalam pikirannya, atau pikiran yang pura-pura tidak tahu akan pikirannya sendiri" (Catatan Harian 9 Juni 1969)

mari kita Pahami makna dari kutipan diatas, dan berikan komentarmu...

no pertamax, no Junk...
monggo, silahken...
 
AKPDate: Minggu, 03 June 2012, 0:51 AM | Message # 2
Group: Administrator
Messages: 82
Awards: 1
Reputation: 82
Status: Tidak Onlen
jangan ada pertamax diantara kita... araara
 
bratpittDate: Selasa, 05 June 2012, 11:57 AM | Message # 3
Group: Kombongan
Messages: 2
Awards: 2
Reputation: 5
Status: Tidak Onlen
peyek peyek peyek
 
Forum » Campursari (Berita Terbaru) » Berita Terbaru » Kutipan Fenomenal Ahmad Wahib (+1)
  • Page 1 of 1
  • 1
Search:

PPGT Jemaat Tamalanrea © 2024